Pengertian Seni Tari Menurut Ahli
Pengertian Seni Tari Menurut Ahli - Apa yang dimaksud dengan seni tari? Seni tari adalah salah satu unsur dari kesenian yang hidup berkembang di masyarakat berupa ekspresi perasaan melalui gerak. Gerak merupakan bahan baku dalam seni tari. Tanpa gerak tidak akan terwujud sebuah tarian. Sebagai ungkapan seni, tari menggunakan gerak-gerik tubuh yang berirama lewat aktivitas ritmis yang indah. Aktivitas ritmis yang dimaksud adalah kegiatan berima, yang isinya gerakan-gerakan berirama kreatif. Sehingga, selain gerak, unsur lain dalam seni tari adalah irama. Irama dalam seni tari diartikan sebagai susunan tempo (waktu) dalam gerak.
Pengertian Seni Tari Menurut Ahli
Pengertian Seni Tari |
Dalam tari terdapat gerakan-gerakan yang memiliki arti atau pesan yang dapat dicerap melalui indera penglihatan, di mana keindahannya dapat dinikmati dari gerakan-gerakan tubuh, terutama gerakan kaki dan tangan, dengan ritme-ritme teratur. Oleh karena itu, tari dapat juga dipandang sebagai bentuk komunikasi yang dapat dipahami oleh semua orang.
Pengertian Seni Tari Menurut Ahli
Selain uraian diatas, terdapat juga beberapa pengertian tentang seni tari yang pernah dikemukakan oleh para ahli, yaitu sebagai berikut:
- Kamaladevi Chattopadhaya: Tari adalah desakan perasaan manusia di dalam dirinya yang mendorongnya untuk mencari ungkapan yang berupa gerak-gerak yang ritmis.
- Corrie Hartong: Tari adalah gerak-gerak yang diberi bentuk dan ritmis dari badan di dalam ruang.
- Pangeran Suryadiningrat: Tari adalah gerak dari seluruh anggota tubuh manusia yang disusun selaras dengan irama musik serta mempunyai maksud tertentu.
- Enoch Atmadibrata: Tari adalah susunan sikap tubuh di dalam ruang, berlandaskan irama dan gerak.
- Curts Sachs: Tari adalah gerak yang ritmis.
Komentar
Posting Komentar
-Berkomentarlah yang baik dan rapi.
-Menggunakan link aktif akan dihapus.