Memilih Jenis Kapas yang Bagus untuk Vapor

Vapeku - Beberapa dari anda yang sudah mengenal vape tentunya sudah paham betul karakter device vaporizer masing-masing, namun tidak untuk mereka yang masih pemula atau newbie seperti saya misalnya. Pernyataan saya ini bisa jadi benar atau sebaliknya hanya omong kosong belaka, tetapi saya sangat yakin sekalipun anda sudah pemain lama tentunya butuh waktu adaptasi dengan device vape anda sendiri.

Bagi seorang pemula yang baru mengenal vaping memang setidaknya perlu belajar, bahkan untuk perokok yang sudah akutpun kebanyakan dari mereka akan batuk saat pertama kali vaping. Benar atau tidak, teknik merokok berbeda dengan vaping. Belum lagi urusan rasa atau taste dari vaping yang juga berbeda dengan merokok. Nah jika anda merasa pemula kami sarankan untuk membaca FAQ terlebih dahulu agar anda bisa sedikit lebih mengenal apa itu Vaping. Ok, karena tahap pengenalan vape sudah kami ulas sebelumnya di artikel-artikel awal, kali ini akan kita bahas sedikit mengenai kapas vape.

Jenis Kapas Organik yang Bagus untuk Vapor


Kapas dalam vape tergabung dalam serangkaian atomizer yang nantinya sebagai media yang di panaskan oleh kawat koil sehingga mengeluarkan uap vapor, jadi bisa di bilang kapas vapor berfungsi untuk menyerap, menahan dan mengikat cairan liquid. Ingat pelajaran waktu kecil tentang proses kapilaritas bukan? nah kurang lebih prinsipnya seperti itu, jadi kapas akan menyerap cairan (liquid) yang selanjutnya akan di panaskan oleh koil via kawat agar dapat mengeluarkan uap dan taste sesuai karakter liquidnya. Namun kapas vapor yang kita bicarakan disini bukan sembarang kapas, jadi anda tidak boleh menggunakan kapas sembarangan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Kapas vapor haruslah memiliki beberapa kriteria khusus agar lebih safety yakni kapas organik, benar-benar pure organik!

Apa itu Kapas Organik? 

Kapas Organik adalah kapas yang steril dari bahan bahan kimia mulai saat penanaman, pemeliharaan hingga proses pemanenan serta di produksi siap pakai di pasaran. Ya, standar kapas organik benar-benar tidak boleh mengandung bahan kimia sedikitpun baik pengunaan pupuk non organik (urea, NPK, DAP), tidak boleh menggunakan pestisida saat perawatan pohonnya,  termasuk bahan pemutih kapas saat kapas mulai di produksi.

Kenapa Vaporizer Harus Menggunakan Kapas Organik?

Bisa di bilang semua proses harus alami sehingga kapas yang di hasilkan benar benar organik. Disisi lain hal ini tentu membuat petani kapas mengeluh karena kesulitan mendapatkan pupuk organik saat dalam merawat pohon kapas yang berimbas pada rendahnya hasil panen. Untuk menyiasati rendahnya hasil panen maka kapas organik harganya lebih mahal ketimbang kapas non organik/kapas biasa. Alasan kedua yakni dari sisi kesehatan, dengan fakta bahwa kapas organik yang notabennya tidak menggunakan bahan kimia di sinyalir dapat menjaga kesehatan tubuh pemakainya. Terlebih untuk vapers yang setia hari di wajibkan menggunakan kapas organik untuk vaping Alasan ketiga yakni dari kualitas dari kapas organik yang memang lebih superior di bandingkan kapas non organik, Selain bebas pestisida juga tidak beresiko merusak organ dalam tubuh, bayangkan saja jika kapasnya tercampur zat-zat kimia kan. Trus karakter dari kapas pure organik juga memiliki daya serap cairan yang cukup bagus dan lebih tahan panas sehingga saat vaping lebih maksimal.

Beberapa Pertanyaan yang sering muncul terkait kendala kapas vapor :

Kenapa kapas vapor sering cepat putus?

Bisa jadi karena wickingnya terlalu tebal sehingga liquid tidak bisa naik dan di serap kapas, dan akhirnya kapas kering lalu kapas putus

Kapas vapor cepat kering?

Seringnya dryhit atua bisa juga karena waktu wicking kapasnya terlalu tipis sehingga kalah sama panasnya koil, jadi kering deh lalu putus juga.

Kapas vapor cepat gosong?

Sama seperti di atas, kemungkinan besar karena kapas terlalu tipis saat wicking

Jenis Kapas yang Bagus untuk Vapor

Seperti di awal saya tuliskan jenis kapas yang bagus untuk vaping tentu kapas yang tidak mengandung bahan dan zat kimia, katanya sih kebanyakan produk kapas vapor ini dari Japan dan US. Nah beberapa contoh merk kapas organic terbaik saat ini yang sesuai kriteria tersebut antara lain :

1. Koh Gen Do Organic Cotton

Koh Gen Do Japan Organic Cotton

Kapas Koh Gen Do Organic Cotton

Yap, kapas vapor merk Koh Gen Do tentunya menjadi pilihan utama di kelas pure organic cutton. Konon di beberapa forum menyebut bahwa kapas organik produksi jepang ini memiliki rating paling tinggi untuk vaping, terlepas dari sisi harga yang terbilang mahal namun kapas ini sangat di rekomendasikan oleh kalangan vapers di seluruh dunia tak kecuali di Indonesia.

Spesifikasi Kapas Vapor Koh Gen Do
Nama Koh Gen Do
Material 100% Pure Organic Cotton
Made in Jepang

Kelebihan Kekurangan Kapas Koh Gen Do


  • Kapas ini selain gampang wickingnya juga mudah di potong.
  • Hit dan firing cukup stabil sepanjang vaping
  • Sangat cocok buat di rta/rda/rdta sekalipun
  • Flavor lebih dapat di rasakan
  • Secara keseluruhan kualitasnya paling bagus serta lebih tahan lama terhadap watt tinggi.

Harga Kapas KGD

Satu-satunya kekurangan kapas merk koh gen do yakni harganya yang sedikit lebih mahal, beberapa bahkan menyebutnya paling mahal (ini sih relatif). Harga kapas Koh Gen Do 1 Pack di banderal sekitar 240k hingga 300k

2. Muji Organic Cotton

Kapas Vapor Muji cotton
Kapas Vapor Muji

Agak kontroversi apakah lebih bagus Kapas Muji atau kapas KGD (Koh Gen Do) namun beberapa prefer ke kapas Muji. Dengan kualitas sedikit di bawah KGD namun dari sisi harga jauh lebih murah sehingga kapas muji menjadi kapas alternatif terbaik.

Spesifikasi Kapas Muji
Nama Muji Cotton
Material 100% Pure Organic Cotton
Made in Jepang

Kelebihan Kekurangan Kapas Muji


  • Kapas Muji ini mudah di potong jadi saat wicking terasa lebih gampang.
  • Hit dan firing cukup stabil sepanjang vaping
  • Banyak menyebut kapas ini juga sangat cocok buat di rta/rda/rdta
  • Karena tekstur kapas cukup tebal, Flavor liquid lebih dapat di rasakan
  • Secara keseluruhan kualitasnya sangat bagus serta lebih tahan lama terhadap watt tinggi sehingga jarang putus.

Harga Kapas Muji Cotton

Berlabel sama-sama made in Japan kapas vapor muji terasa lebih padat tekstur kapasnya seperti halnya kapas GDK, penyerapan liquid oleh kapas ini juga sangat merata. Dari sisi harga kapas Muji Cotton 1 pack di banderol antara 80k hingga 120k saja.

3. Celucotton untuk Vapor

 

Yang ketiga yakni kapas vapor Cellucotton, kapas organik buatan USA ini lumayan di perhitungkan di kalangan vapers termasuk vapers Indonesia. wicking paling gampang karena dia tidak sepadat KGD/Muji. Dari hit awal dia sudah mengeluarkan flavor yang mantap. Kapas akan kelihatan putih terus , cuma dia akan turun kualitas setelah (10 ml atau lebih, 2 - 3 kali ngisi di lemo 2). Kalau dibuka sih kapas nya tetap putih and bersih, tapi kualitas flavornya turun. Kalau beli cellucotton yang 44060 yah jangan yang 44070 (reinforced) karena yang 44060 lebih renggang and lebih mudah menyerap liquid.

Nama CelluCotton 44060
Material 100% US Rayon Fiber
Made in USA

4. Bacon Organic Cotton

Kapas Vapor Bacon Cotton V2
Kapas Bacon Cotton V2

Kapas vapor terbaik selanjutnya yakni Bacon Organic Cutton, kapas organik made in USA ini tak kalah bagusnya dengan kapas organik di atas (KGD/Muji/Cellucotton). Berlabel sama-sama tanpa mengandung pemutih dan atau tanpa campuran kimia, tekstur kapas ini terasa sangat kenyal dan sangat mudah dipasang sewaktu kita wicking. Kapas ini menghasilkan flavour sangat bagus dan sangat aman dipakai karena organik, memakai kapas dalam vapor jangan sembarangan, jangan asal murah. Banyak beredar kapas organik tetapi masih mengandung campuran bahan kimia

Nama Cotton Bacon V2
Material 100% US Pure Organic Cotton
Made in USA

5. Medisoft Cotton untuk Vapor

Kapas Medisoft
Kapas Vapor Medisoft

Kapas vapor lokal ini sejatinya banyak juga di gunakan kalangan vapers lokal, berkat harga yang relatif murah dan terjangkau menjadikan kapas vapor medisoft menjadi salah satu kapas organik lokal yang paling banyak di gunakan. Beberapa user di forum Indovapor menyebut kapas ini cukup Ok, namun harus sering rajin di ganti mengingat kapas medisoft memang sebenarnya bukan untuk vaping. Misalnya saat hit2 awal rasa yang keluar agak berbeda, tapi kemudian berangsur terasa Ok. Hanya saja kualitas flavor menjadi turun setelah melewati 5 - 6 ml liquid.

Kelebihan kekurangan Kapas Medisoft

  • Harga relatif murah
  • Kapas bisa di beli di swalayan terdekat seperti Indomaret/Alfamart 

Kekurangannya

  • Karena kapas ini bukan di desain untuk vaping sehingga kurang terjamin dari sisi safety dan kesehatan
  • Banyak menyebut kualitas flavor sangat cepat menurun

Spesifikasi Kapas vapor Medisoft
Nama Kapas Medisoft
Material Pure Organic Cotton
Made in Indonesia

6. Kapas Bayi Alfamart Indomaret untuk Vapor


Kapas organik Bayi Indomaret Alfamart

Selanjutnya adalah kapas organik lokal, sebenarnya kapas ini di peruntukkan bagi balita atau bayi karena teksturnya yang lembut di desain agar tidak menyebabkan goresan pada kulit bayi yang masih sangat sensitif. Namun di beberapa forum lokal segelitir vaper menggunakan kapas indomaret atau alfamart untuk vapor, bahkan mengaku nyaman dan aman. Bisa jadi memang benar atau mungkin justru sebaliknya karena beberapa member juga mengaku pernah menggunakan kapas berlogo bayi ini dan menyebut rasanya apek walaupun di rebus dahulu. VAPEKU tidak merekomendasikan kapas ini, namun boleh jadi anda meyakini jika kapas ini aman maka silakan menggunakan kapas alfamart indomaret untuk vape.

7. Kapas Atomix Cotton 

Kapas Atomix Cotton
Atomix Cotton, anti Dry Hit?

Kapas atomix cotton sebenarnya saat ini sudah ada yang premium yang memang kualitasnya jauh lebih baik di banding versi sebelumnya, tentunya ini juga di imbangi dengan harganya yang juga menanjak. Btw secara tekstur kapas atomix ini sangat lembut, sehingga mudah berai atau sobek. Jika di bandingkan dengan kapas muji cotton, ya kira2 kapas atomix ini sedikit di bawahnya kalau dari segi teksturnya.

Dari sisi warnanya juga putih bersih berkesan agak tipis, jadi harus sedikit hati2 waktu wicking biar pads tetap rapih. Mungkin ini karena memang kombinasi 80% katun dan 20% woll sehingga memang kapas organik lokal ini cukup tahan panas. Oiya satu lagi, walaupun kapas ini terlihat putih konon tanpa menggunakan pemutih dan zat kimia lainnya sehingga benar-benar aman untuk vaping.

Untuk harga kapas atomix cotton sendiri per 9 pads yang sudah di kemas dalam box sekitar 20k, sedangkan versi premium blend di banderol sekitar 45k.

Nah dari sekian jenis kapas untuk vapor diatas yang manakah pilihan untuk vapor anda?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuat Halaman Login Hotspot Berbeda pada 1 Mikrotik

UltraISO Premium Edition v9.5.3

Arti OSAKMJ