Harga 1 Jutaan, Ini dia Spesifikasi Mod Finder DNA 250

Sedikit terlambat sebenarnya namun tidak masalah jika kali ini kita akan mengulas salah satu mod keluaran baru sekaligus produk unggulan dari Think Vape yakni mod Finder DNA 250. Think Vape sendiri sudah menjadwalkan rilis mod ini akhir tahun kemarin dengan sistem preorder, kebetulan salah satu penulis berhasil mengamankan 1 slot preorder mod Finder 250 pada pertengahan Desember 2016 lalu via tokped.

Seperti yang sudah kami publikasikan sebelumnya saat mengulas Finder DNA75 memang mod Finder ini cukup lumayan banyak peminatnya, karena selain sudah menanamkan chip Evolv DNA juga dari sisi harga yang masih relatif terjangkau oleh kantong vaper.

Review Finder DNA 250W

Finder 250 mod

Finder DNA250 adalah device personal vaporizer yang sudah tertanam chip dna 250 keluaran Think Vape, seri terbaru dari brand Think Vape yang baru saja di rilis beberapa hari lalu, merupakan penyempurnaan dari box mod Finder Series sebelumnya yakni Finder 167 yang juga sudah menggunakan chip DNA250 dari Evolv. Walaupun keduanya sama-sama menggunakan chip DNA250 namun keduanya tetaplah produk yang berbeda, baik dari sisi desain maupun kualitasnya. Paling mencolok yakni dari sisi power dan baterai, jika Finder 167 menggunakan 2 baterai Lipo dengan output power maksimal 167 watt maka Finder 250 ini sudah menggunakan 3 baterai dengan maksimal powernya 250 watt. 

Desain dan Material Think Vape Finder 250


Desain Finder DNA250W cenderung mirip dengan desain Triade DNA dari Lost Vape atau sedikit mirip dengan mod Wismec RX Series, sama2 menggunakan 3 replaceble baterai highdrain di topang sasis kokoh berbahan Zinc Alloy dengan cover baterai magnetic berornamen leather untuk menambah kesan elegan.

Menggunakan desain berbentuk segi lima atau hexagon, Finder 250 memiliki setidaknya 5 komponen penting dalam box. Diantara 510 stainless stell konektor di sisi ujung, di hiasi ornamen aero di sekelilingnya. Sisi depan di fungsikan sebagai kontroller bagi pengguna dengan 3 tombol kontrol utama yakni 1 firing button dan 2 potensio button multi fungsi. Cover baterai menggunakan magnetik di padukan dengan sentuhan kulit asli agar mod nyaman di tangan. Di sisi bawah mod menggunakan plat berbahan stainless stell tidak mudah tergores, dan di depannya ada air hole halus yang berfungsi sebagai pendingin PCB chip Dna. Secara keseluruhan Mod Finder 250 ini cukup handy catch karena sangat nyaman di pegang, juga tidak terlalu tinggi karena berdimensi 89 milimeter (tanpa atomizer) jadi sangat fit waktu di genggam. Lebih jauh tentang Thinkvape Finder 250 ini, berikut kami sajikan spesifikasi lengkap dari Finder DNA250.

Spesifikasi  Finder DNA 250


Nama Komponen Informasi Keterangan
Nama Mod Finder DNA250
Produsen Think Vape
Jenis Mod/Chip TC Mod Elektrik, chip DNA250 by Evolv
Power Range 5 watt - 250 watt
Dimensi Device 89 mm x 40 mm x 49 mm
Berat 151 gram
Material Mod Zinc Alloy, Stainless Stell, Leather
Baterai 3 cell baterai (3 x 18650) not include
Warna Full Black, Black Red, Black Silver
Output Mode Support TC/VT-Ti/VT-Ni/VW/Bypass Mode, Pre Heat, Stealth Mode
Firmware/software Yes, support Escribe Evolv
Manual Book Ada, English Manual Boook
Interface Hexagon Fire button, 1 Oled Screen, 2 tombol potensio, USB port, konektor 510, Air hole box, tutup baterai magnetic
Fitur Temperature Protection, Preheat, Attaching a New Atomizer, support custom profil via Escribe, reverse polarity protection, locked mode, stealth mode, power locked mode, resistance lock, max temperature adjust, 2A Fast Charging
Paket Pembelian 1 x Finder DNA250 TC mod, 1 x manual book, 1x kabel USB

Bicara fitur, tentunya Think Vape menawarkan banyak fitur unggulan yang di sematkan dalam produknya yang paling anyar ini. Finder DNA250 di bekali semua fitur unggulan di seri Finder sebelumnya (Finder dna75 hingga Finder 167), pasalnya chip DNA250 merupakan versi paling mutakhir saat ini. Secara fisik chip DNA250 identik dengan DNA200 seperti yang sudah kami ulas beberapa saat lalu, namun tentunya kedua chip ini ada perbedaan. Detil perbedaan antara DNA200 vs DNA250 silakan anda baca di tulisan kami sebelumnya yakni mengenal Chip DNA Evolv.

Kelebihan Kekurangan Mod Finder DNA 250


Setiap produk tentunya ada kelebihan dan kekurangan, tak kecuali untuk mod Finder DNA 250 keluaran Think Vape ini. Nah apa saja sih kelebihan dari Finder DNA250? simak yang di bawah ini :

Kelebihan Finder DNA 250


  • Powernya tumpeh2, pada mode power rangenya 5 watt hingga 250 watt bro
  • Firing galak, apalagi jika menggunakan mode TC
  • Device Finder 250 ini sudah menggunakan chip Evolv paling baru yakni chip DNA 250
  • Sudah menggunakan 3 baterai highdrain
  • Desain dan material berkualitas
  • Fast Charging karena chip DNA250 sudah support hingga 2 ampere pengisian
  • USB port untuk konektivitas data dan charging integrated
  • Support custom profil menggunakan software Escribe
  • Harga terbilang murah untuk ukuran mod dengan chip dna250 jika di banding brand yang lain.

Kekurangan Finder DNA 250


  • Hingga tulisan ini di publikasikan pilihan warna hanya sedikit (fulll black, black silver, black red)
  • Menyusul (jika ada isu akan di update)

Harga mod Finder DNA 250


Nama Harga Baru Harga Bekas
Mod Finder 250 Full Black Rp 1.450.000 - Rp 1.600.000 Rp 1.400.000,-
Mod Finder 250 Black Red Rp 1.450.000 - Rp 1.600.000 Rp 1.400.000,-
Mod Finder 250 Black Silver Rp 1.450.000 - Rp 1.600.000 Rp 1.400.000,-
Harga per Maret 2017

Nah untuk sisi harga, mod Finder Dna250 terbilang cukup murah jika di bandingkan brand yang lain macam VT250 Hcigar, Therion 166 Lost Vape, atau VTBOX 250 dari Vapecige. Pasaran harga mod Finder 250 di banderol 1450k new BNIB segel secara online sejak rilis (Desember 2016), namun beberapa vapestore ada yang menjualnya dengan range harga 1450k - 1650k.  Fyi saja, dengan kisaran range harga segitu menjadikan Finder sebagai rival Therion. Jadi anda mau pilih Finder 250 atau Therion 166?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuat Halaman Login Hotspot Berbeda pada 1 Mikrotik

UltraISO Premium Edition v9.5.3

Arti OSAKMJ