5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif

Cara Menghemat Baterai Andoid - Sejak pertama kali google meluncurkan system operasi android, hal ini disambut oleh masyarakat dengan baik, sehingga peminatnya langsung semakin banyak. Bahkan system android ini digunakan oleh berbagai platfor dari vendor vendor produsen terbesar yang ada di dunia, seperti Samsung, htc, sony, dan lain sebagainya.
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif

Salah satu kelebihan dari system android keluaran google ini sendiri adalah kita dapat mendownload dan menjalankan aplikasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan kita sehari hari. Untuk menjalankan aplikasi pada system android tersebut dibutuhkan daya baterai.

Pada artikel ini saya akan membahsa sedikit tentang cara menghemat baterai android dengan baik dan benar. 

Sebelum masuk ke inti materi yaitu tentang cara hemat baterai android, anda harus tahu penyebab borosnya baterai android. Lalu apa saja penyebabnya???

Penyebab pemborosan baterai pada android salah satunya adalah pada saat aplikasi pada android selalu terhung pada jaringn internet, dan akan otomatis update ataupun menerima notifikasi dari aplikasi tersebut. Nah hal ini akan berdampak pada pemborosan baterai pada android kita, walaupun kita jarang menggunakannya.

Nah� setelah anda mengetahui penyebab borosnya baterai android anda, langsung saja simak yuk cara menghemat beterai android di bawah ini

1.Perhatikan jaringan koneksi pada android anda

Untuk cara pertama cukuplah mudah sobat, yang harus anda lakukan adalah perhatikan adalah msalah koneksi data pada android anda. Pada saat anda mensetting android ada dalam sinyal 3G, maka di saat anda berada di daerah susah sinyal pun ponsel anda akan selalu mencari dan mengaktifkan mobile data, akan tetapi hal ini sia sia karena tidak adanya sinyal 3G bukan?
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif

Selain itu pada saat anda pada ares free wifi anda bisa mematikan jaringan data dan anda sambungkan android anda dengan wifi di area tersebut. Itung itung cari gratisan lah.. hehehe� 

Cara pertama ini adalah cara yang cukup mudah bukan sobat untuk anda prektekan, dan sekarang pun tempat tempat yang menyediakan wi-fi sudah tidak asing lagi, mulai dari rumah dampai instansi mungkin sudah ada layanan wi-fi tersendiri, akan tetapi kemungkinan wi-fi tersebut juga di password oleh penyedia layanan tersebut, jadi beranikanlah anda untuk menanyakan passwordnya�..

2.Matikan wi-fi dan Bluetooth 

Untuk cara kedua juga merupakan cara yang simple, yaitu dengan cara menonaktifkan wifi dan bluetooth saat tidak digunakan.
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif

Cara ini sebenarnya sangat sepele, akan tetapi banyak orang yang masih lalai, setelah mereka transfer data ataupun menggunakan layanan wi-fi, mereka lupa menonatifkan fitur yang mereka gunakan, akibatnya fitur tersebut akan terus berjalan. Seperti wi-fi, jika anda lupa mematikannya, maka wi-fi akan selalu aktif dan mencari jaringan wi-fi yang tersedia.

Hal ini juga berlaku pada penggunaan bluetooth, anda bisa mematikan fitur bluetooth setelah tidak digunakan lagi.

3.Matikan fitur GPS

GPS merupakan fitur android yang sudah tidak asing lagi, kegunaan dari fitur ini sangat membantu anda bukan. Pada saat anda melakukan perjalanan jauh, dan anda belum mengerti arah arahnya, anda dapat menggunakan GPS sebagai pedoman untuk menunjukan arah yang benar.
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif
5 Tips Menghemat Baterai Android Dengan Baik dan Efektif

Akan tetapi kekurangannya adala, GPS mengkonsumsi banyak baterai sehingga membuat android kita menjadi boros. Maka dari itu matikanlah fitur GPS pada android anda jika sedang tidak digunakan.

Mematikan fitur GPS merupakan salah satu jalan untuk menghemat baterai pada andaroid, karena pada umumnya masih banyak yang melupakan untuk mematikan fitur ini pada saat tidak digunakan.

4.Mengatur tingkat kecerahan layar

Untuk cara yang keempta adalah mengatur tingkat kecerahan layar pada android anda. Perlu anda ketahui jika tingkat kecerahan layar pada android anda tinggi, maka hal tersebut akan mengonsumsi daya baterai yang sangat tinggi, karena menghasilkan cahaya pada layar kacar yang sangat terang. Oleh karena itu jika anda mengnginkan daya baterai anda bertahan lebih lama, anda bisa mengatur tingkat kecerahan layar pada android anda.

5.Menggunakan aplikasi penghemat baterai

Baiklah sobat keempat cara sudah anda lakukan? Ya�. Selain menghebat baterai dengan mengatur beberapa fiturnya, ada juga aplikasi penghemat baterai android paling ampuh yang dapat anda gunakan untuk membantuk memaksimalkan penghematan baterai pada android anda.

Anda juga bisa melakukan penghematan baterai pada android dengan menggunakan aplikasi disable service yang dapat anda download dari google play store, untuk cara penggunaannya anda bisa baca di Hemat Baterai Dengan Aplikasi Disable Service.
Sekian dulu artikel tentang cara menghemat baterai android dengan mudah dan benar. Sebenanrnya masih banyak car yang dapat digunakan untuk menghemat baterai android, akan tetapi menurut saya cara cara diatas adalah cara yang cukup mudah dan simple untuk anda praktekkan. Semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih telah berkunjung, dan jangan lupa bantu share ya sobat�. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuat Halaman Login Hotspot Berbeda pada 1 Mikrotik

UltraISO Premium Edition v9.5.3

Arti OSAKMJ