PPC yang membayar dollar selain google adsense

PPC yang membayar dollar selain google adsense. Jaringan periklanan online PPC memang sangat diminati oleh para blogger,karena model iklannya tidak mengganggu dan bisa dijadikan sebagai penghias blog biar terlihat lebih berwarna. PPC atau pay per click yang artinya dibayar per klik seperti ini yang sudah terbukti, terpercaya dan di idolakan oleh kebanyakan blogger/pemilik blog adalah google adsense. Baca juga Bisnis CPM terpercaya yang terbukti membayar
PPC yang membayar dollar selain google adsense
img by www.azhblog.com

PPC selain adsense yang terbukti membayar. Kita tahu bahwa untuk mendaftar dan diterima di google adsense itu memerlukan syarat yang bisa dibilang ribet untuk pemula. Selain itu,aturan-aturan yang diterapkan juga sangat ketat,sehingga tidak sedikit publisher adsense yang kena banned karena melanggar aturan perjanjian atau biasa disebut TOS.

Jika Anda merupakan salah satu penerbit/publisher di adsense yang akunnya kena banned,silahkan bisa mencoba beberapa situs PPC selain adsense untuk me monetise blog Anda.Baca juga,Situs CPM Terbaru 2016 Yang Legit

1.Infolinks
Infolinks adalah jaringan periklanan Pay per klik yang memungkinkan Anda untuk membuat uang melalui blog Anda berdasarkan kata kunci tertentu. Infolinks akan meng indeks halaman blog Anda dan secara otomatis akan menambahkan beberapa hiperlinks dalam teks artikel yang Anda buat.

Metode pembayaran bisa melalui Paypal, Wire Transfer, Check Western Union, ACH dan Payoneer. Jumlah minimal saldo yang dapat ditarik adalah $ 50. Infolinks sangat bagus untuk blog yang kontennya menggunakan bahasa Inggris, Spanyol, Perancis dan Jerman. Jika blog Anda 100% menggunakan blog bahasa Indonesia jangan digunakan untuk mendaftar di Infolink.

Tapi tenang saja, Anda dapat mengakalinya dengan cara berikut ini. Buatlah satu blog dengan konten bahasa Inggris,tidak perlu bagus-bagus yang penting isinya berupa tulisan dengan bahasa Inggris. Jika tidak bisa bahasa Inggris bisa dengan translate atau copy paste saja. Ingat,ini hanya blog yang digunakan untuk bisa di terima saja sebagai publisher infolinks. Setelah diterima kemudian ambil kode iklannya lalu tempelkan pada blog Anda tadi yang berbahasa Indonesia. Silahkan bisa langsung daftar Infolinks DI SINI.

2.Chitika
Chitika adalah jaringan periklanan yang model iklannya sangat mirip dengan Adsense. Anda bisa mengatur model iklan yang Anda inginkan, bisa berupa iklan banner maupun iklan kontekstual. Kelebihan dari Chitika ini adalah bisa dipadukan bersama dengan iklan Adsense dalam satu blog.

Chitika membayar melalui Paypal dwngan minimal pembayaran sebesar ($ 10 USD) atau bisa juga melalui cek dengan minimal pembayaran sebesar ($ 50). Jika tertarik silahkan daftar langsung Di Sini.

3.Propeller Ads
Ini merupakan jaringan periklanan yang mencakup beberapa jenis selain PPC juga tipe iklannya CPM yang biasanya berupa iklan pop-under. Situs ini di buat pada tahun 2011 dan cepat berkembang menjadi salah satu jaringan periklanan CPM terbesar. Propellerads ini mengkhususkan diri dalam memonetisasi website untuk beberapa kategori seperti  hiburan, video / film, permainan, keuangan, perangkat lunak, perjudian dan banyak lagi.

Jika Anda punya salah satu situs ini, Anda bisa membuat lebih banyak pendapatan dengan Propeller ini dibanding dengan Adsense. Iklan PPC biasanya berupa iklan banner,akan tetapi jika ingin mendapatkan penghasilan yang lebih besar, Anda bisa pasang iklan CPM yang berupa iklan pop under. Juga, jika pada blog/situs Anda banyak yang mengakses menggunakan ponsel,ada jenis iklan khusus berupa iklan Mobile Dialog Ads.

Propeller membayar pada NET 30. Situs ini memiliki fill rate yang besar untuk negara-negara premium yaitu dari Amerika dan juga Eropa. Namun jika trafik blog Anda 100% dari Asia juga tidak masalah,hanya saja earningnya lebih sedikit. Untuk mendaftar di Propeller ads bisa langsung isi kolom pendaftaran DI SINI.

4. Bidvertiser
Bidvertiser ini merupakan jaringan pengiklan yang berbasis pay per click ads. Banyak yang menganggap situs ini merupakan alternatif adsense terbaik karena masih konsisten membayar sampai saat ini. Saya juga menggunakan bidvertiser ini untuk blog saya yang satunya. Harga per klik nya juga lumayan. Pembayarannya secara otomatis setiap akhir bulan. Minimal pembayarannya adalah 10USD. Baca juga bukti pembayaran bidvertiser. Untuk mendaftar bisa langsung DI SINI

Ada banyak sekali jaringan periklanan yang bisa Anda pilih untuk me monetise blog Anda. Bisa Anda cari di search engine dengan menggunakan kata kunci "pay per click ads adsense alternative" dan sebagainya. Anda bisa mencoba satu per satu,kemudian Anda analisa sendiri mana yang sekiranya cocok dan sesuai untuk ditempatkan pada situs blog Anda.

Update: Bidvertiser not recomended karena script iklannya kurang bagus untuk blog,rekomendasi saya  dari 4 situs diatas adalah propellerads saja,gunakan mobile dialog ads yang tidak terlalu kelihatan jika pesan saat situs kita dibuka menggunakan ponsel akan muncul dan pengunjung akan melakukan klik yang dikira adalah pesan khusus dari blog kita.Untuk infolinks saat ini sepertinya juga sudah tidak bisa lagi dipasang di blog yang menggunakan bahasa Indonesia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuat Halaman Login Hotspot Berbeda pada 1 Mikrotik

UltraISO Premium Edition v9.5.3

Arti OSAKMJ